Pusat MBKM Untad Gelar Workshop Kemitraan, Upaya Membangun Kerjasama yang Baik antara Kampus dan Mitra

Kanalkata.com, Palu – Selasa (11/02), Pusat Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Universitas Tadulako (Untad) menggelar Workshop Kemitraan dengan menghadirkan para Koordinator Program Studi (Prodi) di lingkungan Untad dan para Mitra MBKM dari berbagai sektor.

Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Best Western Palu dan dibuka langsung oleh Wakil Rektor bidang Akademik Untad, Dr. Eng. Ir. Andi Rusdin, S.T., M.T., M.Sc.

Dalam sambutannya membuka kegiatan, Dr Andi Rusdin mengatakan bahwa menjalin kemitraan dalam program MBKM adalah bagian dari upaya mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Lebih lanjut, pihaknya mengungkapkan, bahwa kemitraan ini bukan hanya menguntungkan bagi Untad saja, tetapi para mitra MBKM akan merasakan juga manfaatnya.

“Jadi, universitas itu harus berinovasi dan kreatif. Sehingga dalam hal kemitraan itu saling menguntungkan,” ujarnya.

“Kami sangat mengharapkan kerjasama yang baik. Karena kerjasama ini juga, selain untuk pengembangan, outcome lain yang didapatkan adalah lebih cepat berkembangnya Sumber Daya Manusia (SDM) dan meningkatkan kualitas SDM itu sendiri,”

Turut hadir pada kegiatan ini sebagai salah satu narasumber yakni Wakil Rektor Bidang Perencanaan Kerjasama Universitas Tadulako, Dr. Sc. agr. Aiyen, M.sc yang membawakan materi terakait Kebijakan Kemitraan MBKM.

Dalam kesempatan ini, Dr Aiyen menyampaikan tentang betapa pentingnya membangun kerjasama dalam pelaksanaan MBKM dengan melibatkan mitra dari berbagai sektor.

Sementara itu, Prof. Drs. Anang WM Diah, M.Si., Ph.D selaku Kepala Pusat MBKM Untad, menjelaskan bahwa tujuan perguruan tinggi untuk aktivitas MBKM dengan melibatkan mitra itu adalah demi meningkatkan kompetensi yang dimiliki oleh mahasiswa.

“Kami sadar bahwa universitas itu bukanlah satu-satunya tempat untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa, akan tetapi kadang-kadang di lapangan dalam hal ini adalah para mitra itu menjadi sumber referensi yang paling baik bagi mahasiswa,” jelas Prof Anang.

“Makanya kami mengajak kolaborasi atau kemitraan sehingga ini menjadi solusi yang terbaik khususnya di Sulawesi Tengah dalam rangka peningkatan SDM,” lanjutnya

Prof Anang berharap, adanya kolaborasi dengan berbagai mitra dalam pelaksanaan program MBKM ini benar-benar dapat meningkatkan kualitas dan skill mahasiswa baik itu softskill maupun hardskill.

Workshop ini ditutup dengan penandatanganan Implementation Agreement (IA) antara Program Studi Teknik Elektro dan PT. Telkom Indonesia yang merupakan salah satu mitra dalam pelaksanaan program MBKM Untad.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kanalkata.com