Kanalkata.com, Palu – Menjelang Pemilu tahun 2024, Simpul Relawan Central Pemenangan Rusdy – Ma’mun (CPRM) Kabupaten Sigi, akan melakukan komunikasi sekaligus konsolidasi kepada beberapa Koordinator Relawan CPRM Kabupaten/Kota yang ada di Sulawesi Tengah.
Konsolidasi itu bertujuan untuk meminta Husin Alwi selaku Ketua Umum CPRM Provinsi Sulawesi Tengah, agar menentukan sikap perjuangan di Tahun 2024.
Hal ini disampaikan Refli, selaku Koordinator CPRM Kabupaten Sigi di hadapan relawan CPRM yang ada di Sigi, Rabu (8/3/2023).
“Saya akan kembali mengkonsolidasi teman – teman yang ada di Kabupaten untuk segera mendesak Ketua CPRM Provinsi Sulawesi Tengah, Husin Alwi untuk mengambil sikap Politik yang berbeda,”Katanya.
Menurutnya, 2024 adalah tahun politik, maka relawan yang memenangkan Rusdy Mastura – Ma’mun Amir perlu bekerja kembali memenangkan kandidat yang direkomendasikan oleh Ketua Umum CPRM Husin Alwi.
Untuk itu, pihaknya dan simpul relawan akan bertemu Husin Alwi membicarakan rencana politik di tahun 2024.
Refli menilai, bahwa beberapa persoalan di daerah ini tidak akan pernah selesai jika selalu diperhadapkan pada konflik elit yang tidak berkesudahan. Apalagi, kekuasaan saat ini hanya dinikmati oleh segelintir kelompok yang pada Pilkada sebelumnya tidak turun ke kantong – kantong suara.
Sementara itu, Husin Alwi meminta agar relawan tetap tenang dan tetap menunggu, karena ia akan mengambil langkah – langkah politik sesuai dengan keinginan akar rumput.
“Saya akan melihat peluang dan potensi dukungan CPRM kedepannya,teman – teman relawan tetap tenang,”tegasnya.
Untuk itu, rencananya sebelum menentukan pilihan di tahun 2024, Pengurus CPRM akan melakukan asesmen di masyarakyat, sekaligus mempertimbangkan untuk perubahan nama relawan sesuai dengan tokoh yang nantinya akan didukung jika hal berbeda terjadi.
“Kami di CPRM akan melakukan Assesmen sikap politik simpul relawan, sekaligus akan mempertimbangkan perubahan nama jika hal berbeda terjadi,”tuturnya.
Perlu diketahui, bahwa CPRM memiliki 7566 simpul relawan yang tersebar di 13 Kabupaten / Kota yang ada di Sulawesi Tengah yang pada Pilkada 2020 memenangkan Rusdy Mastura dan Ma’mun Amir sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah.***